Peduli Terhadap Minat dan Karya Masyarakat, Serdik Sespimmen Angkatan 63 Beri Bantuan Pelatih Seni Budaya

    Peduli Terhadap Minat dan Karya Masyarakat, Serdik Sespimmen Angkatan 63 Beri Bantuan Pelatih Seni Budaya
    Serdik Sespimmen angkatan 63 saat berkunjung ke pelatih Baleganjur. (29/04/2023)

    Mataram NTB - Begitu peduli dengan warga masyarakat yang melakukan berbagai kegiatan positif dan memberikan dampak positif kepada Generasi muda, Peserta Didik (Serdik) Sespimmen angkatan 63 atas nama Kadek Adi Budi Astawa ST., SIK., MSi., mendatangi salah seorang warga bernama Ketut di Dusun Lilir Barat, Desa Mambalan Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat, (29/04/2023)

    Ketut, Kesehariannya disamping bekerja mencari nafkah untuk keluarganya, waktu dan kesempatannya diluangkan pula untuk melatih Gamelan kepada anak-anak dan remaja yang ada di kampung nya dengan tanpa dibayarkan (Gratis).

    Baginya kemampuan membunyikan alat-alat musik gamelan yang dimilikinya sejak kecil tersebut dapat diteruskan dan dikuasai oleh generasi di bawahnya adalahdnjadi cita-citanya. Oleh karena itu Ia mengajak anak-anak dan remaja di sekitarnya untuk berlatih dan diajari serta pemahaman dari seni budaya itu sendiri.

    Dengan modal seadanya Ketut berusahaelengakspi alat musik yang dibutuhkannya dengan membelinya sendiri. Hingga saat ini alat-alat yang dibutuhkan dalam seni budaya gamelan hampir sempurna dimilikinya seiring dengan diberikan nama kelompok kesinisnmys Sanggar Baleganjur.

    Atas usaha yang dilakukan untuk manfaat bagi orang lain dan melestarikan budaya Ketut akhirnya diberi kesempatan di kunjungi oleh Kompol Adi Budi Astawa ST., SIK.MSi., Serdik Sespimmen angkatan 63 yang saat ini sedang menjalani pendidikan.

    Kedatangan Pamen Polri di Dusun Lilir tersebut karena ingin melihat secara langsung aktivitas yang dilakukan oleh Ketut (Pembina Gamelan) terhadap anak-anak dan remaja kampung yang dilatihnya.

    "Luar biasa dengan kesederhanaan yang dimiliki Ketut, namun mampu memberikan manfaat bagi orang lain. Dengan menyisihkan waktu, pikiran dan materia Ketut sangat bersemangat melatih murid-murid yang ingin belajar bermain gamelan. Apalagi yang dilakukan ini salah satu cara pelestarian budaya, "ucap Kadek.

    Kadek pada kesempatan itu memberikan semangat dan motivasi kepada Pelatih Gamelan tersebut agar terus menjaga dan memelihara kemampuan yang dimilikinya, serta dapat melestarikan denganengajar kepada generasi selanjutnya.

    Sesaat sebelum Pamit Pria Polisi yang pernah Menjabat sebagai Kasat Reskrim Polresta Mataram tersebut memberikan sekedar Tali Asih berupa Dana, dengan harapan dapat membantu pengadaan ataupun pemeliharaan alat-alat gamelan yang dimiliki kelompok Baleganjur.(Adb)



    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Dihari Yang Fitri Danrem 162/WB Silaturahmi...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Sesama, Serdik Sespimmen 63 Kompol...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Mendait Epe Pada: Program Inovatif Bag SDM Guna Tingkatkan  Kinerja Personil
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing
    Polsek Utan Kompak Bersama Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Taman Sangaria

    Ikuti Kami